Text
Manajemen Kinerja Edisi Ketiga
Manajemen Kinerja merupakan suatu proses sistematis untuk memperbaiki kinerja organisasional dengan mengembangkan kinerja individu dan team. Merupakan alat untuk mendapatkan hasil lebih baik dengan memahami dan mengelola kinerja dalam kerangka kerja yang disepakati tentang tujuan terencana, standar, dan kebutuhan kompetensi. Ekonomi pasar dan budaya kewirausahaan memfokuskan perhatian pada mendapatkan daya saing dan nilai tambah dari penggunaan sumber daya yang lebih baik. Orientasi pada kinerja menjadi penting, terutama dalam menghadapi kompetisi global dan resesi. Buku ini mencoba memberikan ilusi tentang bagaimana proses bekerjanya manajemen kinerja untuk mencapai tujuan orgaisasi. Disisi lain juga mengemukakan adanya beberapa faktor yang harus diperhatikan untuk keberhasilan kinerja. Meskipun implementasi manajemen kinerja di setiap organisasi dapat beragam, namun mempunyai prinsip dasar yang sama.
Tidak tersedia versi lain