Text
Fungsi Masjid sebagai Pusat Pendidikan Moderasi Beragama pada Masa Pandemi
Moderasi beragama sangat terkait dengan reaksi serta repons pengurus masjid terhadap seruan pemerintah dalam mengatasi penyebarluasan pandemi korona. Pendidikan berbasis masjid sebelum dan ketika pandemi menerjang sangat dirasakan perbedaannya. Dipahami bahwa perbedaan mazhab dan pemikiran dalam masyarakat Islam sangat berpotensi mempengaruhi pengelolaan terhadap masjid. Untuk menyikapi hal ini, beberapa masjid mengakomodasi pengurus dari berbagai latar belakang, akan tetapu mereka sangat selektif dalam memilih penceramah. Hal ini dapat dimaklumi melihat sebagian besar masjid yang diteliti merupakan masjid yang dekat atu di bawah pengawasan pemerintah, ataupun masjid yang diteliti berada di tengah-tengah masyarakat. Namun model pengembangan pendidikan moderasinya masih belum terpola dengan baik.
Masih ada masjid yang menghadapi anacaman infiltrasi dari kelompok pro khalifah maupun infiltrasi kelompok Salafi. Hal ini antara lain wacana maupun isu keagamaan yang dihadapi kalangan pengurus masjid untuk menyebarluaskan paham moderasi beragama melalui pendidikan berbasis masyarakat. Selain itu, juga masih ada faktor penghambat walaupun menurut data jumlahnya tidak sebanyak faktor pendukung diselenggarakannya pendidikan moderasi beragama di masjid.
Tidak tersedia versi lain